RAPAT BERSAMA WALI MURID
Salah satu jalur komunikasi dan memperkuat sinergi antara sekolah dan keluarga untuk mendukung pendidikan anak adalah dengan mengadakan agenda rutin rapat bersama wali.
17 September 2025, SDN 5 Curahtatal melaksanakan agenda rutinan tersebut yang bertujuan menyampaikan informasi sekolah, seperti program, kurikulum, dan tata tertib, serta memfasilitasi orang tua untuk memberi masukan dan memahami perkembangan anak. Rapat ini juga bertujuan membangun rasa kebersamaan dan menyamakan persepsi untuk menciptakan lingkungan belajar yang kondusif demi kemajuan siswa. serta mendiskusikan program-program yang akan dilaksanakan dan mengevaluasi program-program yang sudah berjalan selama ini.